Saturday 25 May 2013

Antara akal, hati dan nafsu

Nuansa kehidupan manusia adalah sempurnya , antara akal/otak yang berada di kepala kita, hati / jiwa yang berada dalam batin kita, serta nafsu yang menyeluruh dalam badan kita.
Ketiganya adalah kesatuan yang utuh dalam diri manusia. dan dari sinilah kemulian mahluk di muka bumi disandangnya.
Namun ketika ketiga komponen tersebut terpisahkan maka sepantasnya kemuliaan itu akan tercabut.
Begitulah jika komponen otak saja yang dominan maka ia cenderung pandai atau ahli namun hidup tanpa perasaan, kelembutan, kejujuran, bahkan akan terjerumus dengan aneka kesombongan, keras kepala, dan tak mempunyai respek atas kehidupan..
Namun juga jika hati yang mengedepan maka perasaan-perasaan akan menonjol dan cenderung tidak bisa mengambil pelajaran dari orang lain, bahkan tidak bisa mengubah dengan daya nalar yang cukup terhadap perubahan jaman.
Begitu juga jika hanya kepentingan badaniyah semata maka tak jarang keletihan dan kejemuan serta malas bahkan tidak acuh dengan keadaan sekelilingnya, sekalipun ia tersesat tetaplah menjadi kebanggaan.
Wahai manusia kembalilah kepada Tuhanmu dengan jalan keselamatan, jalan hidayah yang akan membimbing akal hati dan nafsumu dalam keridhoan.

No comments:

Post a Comment