Thursday 23 May 2013

citra diri

Sekali hidup di dunia ini pasti akan ada citra diri, Mulailah  mengenal diri dengan sebenarnya bahwa sesungguhnya diri ini adalah ciptaan Alloh dan akan kembali kepadaNya. Status hamba Alloh adalah awal dari pengakuan yang sebenarnya, sebab dari sinilah citra diri akan dimulai hingga tarikan nafas yang terakhir. 
Inilah awal kemerdekaan manusia bahwa ia bebas untuk apa saja di dunia ini, Namun kebebasan yang mutlak ini  tidaklah luput dari pengawasan Sang Pencipta. Alloh telah menciptakan alam semesta ini tidaklah  sia-sia, Segalanya teratur rapi menurut sunatulloh, hukum Alloh, hubungan yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Hingga tampak betul keseimbangannya. Dari sinilah kita mengerti bahwa Alloh berkuasa atas segala ciptaannya.  Mahluk hidup bebas berbuat apa saja sesuai keinginannya masing-masing, namun bagi manusia akan dimintai pertanggungjawabannya dan mendapat balasan dengan seadil-adilnya. 
Pada diri manusia tugas pengelolaan dunia ini disandangkan di pundaknya. ya sebagai khalifah/pemimpin di muka bumi, pada dirinya amanah pengelolaan kemakmuran dunia ini dipikulnya. Sebuah  tugas yang teramat berat,..Begitu besar dan berat nilai tanggung jawab ini hingga tiada mahluk ciptaan Alloh yang mau menerimanya. Manusialah yang terpilih sebagai mahluk terbaik dari semua mahluk lain.
 Inilah peluang untuk membuktikan bahwa kebebasan hidup adalah untuk berbuat/beramal sebaik-baiknya karena akan dibalasi dengan setimpal ketika manusia itu menghadapNya nanti, ketika sudah habis waktunya di dunia, ia akan kembali dengan kerihoan Alloh dan ia pun ridho.

No comments:

Post a Comment